Headlines News :
LSO Tours & Travel, Jl. Dr. Cipto 27. Sumbawa Besar. West Nusatenggara - Indonesia, Phone : +62 371 625193, Mobile +62 81916037919, +62 85333222343, Email : lomboksumbawaoverland@yahoo.com, takwasajidin@yahoo.com
Home » » PETUALANGAN LIANG PETANG

PETUALANGAN LIANG PETANG


     Penduduk desa Batu Tering dan sekitarnya sangat ramah dan membantu perjalanan tantangan anda diantara jalan-jalan rusak dan berbatu, dengan menyediakan tumpangan ojek dengan upah Rp. 50.000,- per orang. Selanjutnya perjananan dilanjutkan dengan  menyebrangi sungai indah dibawah bukit hijau dan berbatu karang, kemudian mendaki bukit selama 20 menit perjalanan kaki kita akan sampai dimulut gua.

Didalam gua Liang Petang terdapat beberapa hal menarik sekaligus menyimpan misteri. Karena ada beberapa ruangan gua yang hingga kini belum dijelajahi. Didalam Gua ini terdapat Batu Mayat yang disinyalir merupakan fosil manusia yang telah membatu dan pernah pula ditemukan benda-benda antik berupa bale-bale, tembikar, keramik bahkan alat tenun oleh beberapa penjelajah dan peneliti gua serta penduduk sekitar. Di sisi lainnya terdapat sebuah tempat pertapaan dan mata air yang hingga kini masih digunakan sebagai tempat pembayaran nazar bagi mereka yang meyakininya.
     Sudah seyogyanya kondisi lantai gua yang licin oleh lumut dan kotoran kelelawar, dibutuhkan seorang pemandu lokal untuk menjelajah gua yang memiliki panjang lebih dari 500 meter ini. Dengan merogoh kocek Rp 75.000,- per orang pemandu gua akan mempersipakan lampu penerangan untuk memudahkan petualangan anda. Keajaiban mulai terasa setelah stalagmit dan stalaktit Liang Petang yang unik dan sangat bervariasi adalah sebuah nilai tak terdandingi dari fenomena alam gua yang dahsyat.
     Selain itu di Desa ini juga terdapat Liang Bukal (Gua Kelelawar). Konon ceritanya pada zaman penjajahan Belanda digunakan sebagai tempat bersembunyinya bangsawan Makasar yang bernama Datu Tering Ganoyang di kejar-kejar tentara Belanda ketika melakukan perjalanan ke Sumbawa.Nama Desa Batu Tering boleh jadi erat hubungannya dengan nama Datu Tering Ganodari Makasar itu.







Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Maskolis | Johny Portal | Johny Magazine | Johny News | Johny Demosite
Copyright © 2011. DUNIA SUMBAWA - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger